Klik ikon untuk melihat artikel terbaru dari Excellent 🚀

Solusi keamanan email open-source yang melindungi sistem email dari spam, malware, dan phishing dengan menyaring seluruh lalu lintas email sebelum masuk ke server utama.

Tanpa sistem keamanan email seperti Proxmox Mail Gateway, email perusahaan rentan terhadap spam, phishing, dan malware dari file attachment berbahaya. Hal ini dapat meningkatkan risiko kebocoran data dan mengganggu kelancaran komunikasi bisnis. Beberapa masalah yang dapat timbul antara lain:

Ini adalah masalah paling dasar dan paling sering terjadi. Tanpa Mail Gateway, spam, phishing, dan malware bisa langsung masuk ke sistem email perusahaan.

Email berbahaya sering menjadi pintu awal serangan siber. Tanpa proteksi, potensi pencurian data, ransomware, dan akses tidak sah jauh lebih besar.

Tanpa penyaringan di awal, server email utama harus memproses semua email, termasuk spam, yang berdampak pada performa, stabilitas, dan downtime.

Inbox yang penuh spam meningkatkan risiko human error dan membuang waktu kerja, sehingga komunikasi bisnis menjadi tidak efektif.
Untuk mencegah risiko spam, phishing, hingga potensi kebocoran data sejak dini, Proxmox Mail Gateway dapat menjadi lapisan pengamanan email perusahaan. Dengan menyaring seluruh lalu lintas email masuk dan keluar, layanan ini membantu menjaga keamanan data, meringankan beban server, dan memastikan komunikasi email tetap aman dan andal.

Proxmox Mail Gateway secara otomatis menyaring spam, virus, malware, dan phishing sebelum email masuk ke server. Ini membantu mencegah serangan siber sekaligus menjaga inbox tetap bersih dan aman.

Berbagai metode filtering memungkinkan pengaturan email sesuai kebutuhan perusahaan. Fitur tracking dan logs memudahkan admin memantau lalu lintas email, melakukan audit, serta menelusuri insiden jika terjadi masalah.

Dukungan High Availability (HA) Cluster memastikan layanan email tetap berjalan meski salah satu node bermasalah. Rule System memungkinkan penerapan kebijakan keamanan email secara konsisten di seluruh organisasi.

Artinya, semua email akan melewati Proxmox Mail Gateway terlebih dahulu sebelum sampai ke server email. Dengan cara ini, email berbahaya dapat difilter lebih awal dan server email utama tidak terbebani oleh spam atau email tidak valid.

Administrator dapat mengatur kebijakan keamanan, memantau aktivitas email, dan melakukan penyesuaian konfigurasi tanpa harus mengakses masing-masing server email secara terpisah.

Proxmox Mail Gateway dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan skala perusahaan, mulai dari lingkungan kecil hingga enterprise, serta mudah dikembangkan seiring pertumbuhan infrastruktur email.

Instalasi Proxmox VE: Cepat dan mudah, proses aman tanpa kerumitan, didukung oleh tim Excellent, onsite maupun remote.

Instalasi Proxmox VE: Cepat dan mudah, proses aman tanpa kerumitan, didukung oleh tim Excellent, onsite maupun remote.

Pelatihan Proxmox VE: Reguler di kantor Excellent, Special Class sesuai waktu, Inhouse di lokasi klien, atau Online daring.

Pelatihan Proxmox VE: Reguler di kantor Excellent, Special Class sesuai waktu, Inhouse di lokasi klien, atau Online daring.

Dukungan maintenance Proxmox lokal: monitoring, troubleshooting, update, dan pencegahan downtime untuk kelancaran operasional.

Dukungan maintenance Proxmox lokal: monitoring, troubleshooting, update, dan pencegahan downtime untuk kelancaran operasional.
Proxmox Mail Gateway (PMG) adalah solusi email security gateway yang berfungsi sebagai “gerbang” di depan mail server (mis. Zimbra, Exchange, Postfix, dll). PMG memfilter email masuk/keluar untuk mencegah spam, malware, dan ancaman email lainnya sebelum mencapai mailbox user.
PMG bekerja sebagai SMTP proxy, sehingga mudah diintegrasikan tanpa perlu mengganti mail server yang sudah ada. Administrasinya juga mudah karena tersedia antarmuka web untuk konfigurasi, monitoring, karantina, dan pelaporan.
Premier Serenity Blok J12
Jl. KH. Agus Salim No. 40E Bekasi Jaya
Bekasi Timur, Bekasi 17112
Jawa Barat, Indonesia